Foto Antara : Laksmamana TNI Agus Suhartono |
"Di pundak genarasi muda tertumpu kesinambungan kehidupan bangsa di masa mendatang. Citra bangsa yang telah terbangun selama ini tidak terlepas dari peran generasi mudanya. Sehingga ke depan kapasitas dan kapabilitas generasi muda harus selalu ditingkatkan agar dapat menghadapi segala tantangan yang semakin kompleks," kata Panglima TNI saat Pengukuhan Pengurus Pusat Generasi Muda FKPPI periode 2012-2016, di Jakarta, Senin.
Ia mengatakan, pengurus Generasi Muda FKPPI harus dapat menjadi penjuru dalam membangun kembali karakter dan jatidiri bangsa yang berlandaskan empat pilar kebangsaan melalui pemberian contoh dan teladan yang baik; memberi stimulan yang tepat dalam kehidupan organisasi dengan "reward and punishment" secara adil dan proporsional; bersifat persuasif, edukatiif dan informatif serta melaksanakan pembinaan dam pengasuhan sejak dini.
"FKPPI dalam konteks kemitraan dengan TNI-Polri, diharapkan dapat sejalan dalam mengawal dan mengamankan NKRI serta membangun kesejahteraan masyarakat, bangsa dan negara," katanya.
FKPPI juga diharapkan menciptakan hubungan yang sinergis dan konstruktif untuk meningkatkan kesadaran bela negara, wawasan kebangsaan dan sikap menjaga kehormatan negara dan bangsa.
"Forum ini sangat baik bagi mereka yang ingin berorganisasi. Mereka yang berkecimpung dalam FKPPI juga memiliki peluang menjadi kader calon pemimpin bangsa. Oleh karena itu, forum ini memiliki peluang dalam menciptakan pemimpin bangsa masa depan," kata Agus seraya menyebutkan, FKPPI merupakan organisasi independen, bukan organisasi politik.
Panglima TNI pun mengucapkan selamat dan sukses kepada kepengurusan baru Generasi Muda FKPPI periode 2012-2016 yang terpilih secara demokratis pada musyawarah nasional yang diselenggarakan beberapa waktu lalu.
"Dengan kesungguhan, kerja keras dan totalitas serta dukungan dari anggota FKPPI akan memudahkan dan memperlancar kinerja organisasi FKPPI ke arah yang lebih baik," tutur Agus.
Ia menambahkan, FKPPI tentunya tidak dapat meninggalkan jati dirinya sebagai bagian dari keluarga besar TNI-Polri yang telah mewarnai kehidupan generasi muda Indonesia melalui serangkaian kiprah positif selama ini.
"Kita menaruh harapan yang sangat besar pada kepengurusan FKPPI yang baru ini untuk lebih memacu dan memperbesar hasil pembangunan, khususnya di bidang kepemudaan yang membutuhkan sentuhan tangan-tangan kreatif dan inovatif dalam meningkatkab peran generasi bangsa demi tercapainya tujuan nasional," demikian Panglima TNI.
Kepengurusan Generasi Muda FKPPI periode 2012--2016 dipimpin oleh Ketua Umum Hans Havlino Silalahi, dengan Wakil Ketua Umum Fajar Iman, Arnisah Vonna Haryo dan Sally Fabian. Sementara jabatan Sekjen dipegang oleh Nurseto Budi Santoso dan Wasekjen Wempy Murthado serta Bendara Umum Dwi Rianta Surbakti.
(S037/Z002)
Editor: Ruslan Burhani
COPYRIGHT © 2012
No comments:
Post a Comment